Bola Daging Santan Gurih


Bismillah..

Fakhri selalu suka makanan yang berkuah, dari yang simple seperti sayur bening bayam sampai yang penuh bumbu seperti rawon, soto, lodeh dkk. Dan kali ini adalah resep hasil modifikasi sayur sop, sayur bayam, sayur lodeh hehe..ternyata bola daging cocok juga pake kuah santan begini *selera kami loh yaaaa, gak tau nanti klo Ibu2 sekalian nyobain juga di rumah..suka juga apa ndak hehe :)


Bahan Bola Daging :
- 200 gr daging sapi giling
- 1 sdm tepung sagu
- garam, merica bubuk, bawang putih bubuk secukupnya

Bahan lain :
- 5 buah tahu, potong dadu
- 1 ikat bayam, siangi
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 65 ml santan kental (saya pakai Kara)
- air / kaldu sapi secukupnya
- 1 sdm bumbu dasar putih
- garam, merica bubuk, gula pasir secukupnya

Cara Membuat :
- Untuk bola daging, campur rata semua bahan, buat bola-bola, didihkan air, masukkan bola-bola daging dan masak hingga mengapung, angkat dan sisihkan.
- Tumis bumbu dasar putih, beri air / kaldu sapi secukupnya, tambahkan santan dan potongan tahu, masak hingga mendidih.
- Masukkan bola daging, beri garam, merica bubuk dan gula pasir, masak hingga kuah agak berminyak.
- Terakhir masukkan bayam dan irisan daun bawang, masak sebentar, angkat dan sajikan dengan nasi putih.

Selamat mencobaaaaa :)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...